Desa Ngendrokilo Dapat BLT Dana Desa

    Desa Ngendrokilo Dapat BLT Dana Desa
    Peltu Isroi selaku Babinsa Koramil 02/Kaliangkrik mendampingi penyaluran BLT Dana Desa di Aula Desa Ngendrokilo

    MAGELANG, - - Peltu Isroi selaku Babinsa Desa Ngendrokilo pastikan warganya Merasa aman dan nyaman dalam pengambilan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa diaula Desa Ngendrokilo.

    Saat melaksanakan pendampingan kegiatan tersebut tidak lupa Babinsa selalu menghimbau dengan tetap menerapkan standar protokol kesehatan kepada warga masyarakat calon penerima bantuan langsung tunai dana desa tersebut. Selasa (13/09/2022) kemarin.

    Dalam kesempatan itu, Babinsa juga melakukan pengamanan sekaligus memantau langsung kegiatan pembagian bantuan langsung tunai tersebut, agar warga merasa tetap merasa aman, nyaman, tertib dan lancar

    "Pembagian BLT/ bantuan langsung tunai ini, dilaksanakan guna meringankan beban hidup bagi warga masyarakat kurang mampu yang ada di Ngendrokilo apalagi dihadapkan dengan kondisi saat yang ekonomi serba mahal", terang Isroi.

    Bantuan kali ini berupa uang tunai sebesar Rp.900.000, - untuk 116 orang penerima dan tersalur 88 orang, adapun yang tidak hadir 28 orang terkendala sakit, ataupun blm tervaksin.

    "Kehadiran Babinsa diharapkan dapat memberikan rasa aman dan apabila terjadi sesuatu segera dapat diselesaikan secepat mungkin" ungkapnya.

    pen0705/R-02

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Tepat Sasaran, Danposramil 24 Turut...

    Artikel Berikutnya

    Sosialisasi Bulan Imunisasi Anak Nasional,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll