MAGELANG - Persit KCK Cabang XXV Kodim 0705/ Magelang Koorcab Rem 072/ Pamungkas menggelar pengajian rutin bulanan dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha 1444 H/ tahun 2023 di serambi Masjid Baitul Jannah Kodim Magelang, Kamis (22/06).
Baca juga:
Kaum Sodom, Sejarah Terulang Kembali
|
Kegiatan pengajian tersebut dihadiri Ketua Persit KCK Cabang XXV Kodim Magelang Ny.Silvy Jarot Susanto beserta seluruh pengurus Persit dan anggota Persit dari masing - masing Ranting diwilayah Kodim 0705/ Magelang.
Ketua Persit KCK Cabang XXV Kodim Magelang Ny.Silvy Jarot Susanto mengajak dan berpesan kepada seluruh anggota persit agar selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, sehingga dengan kegiatan pengajian rutin yang sudah terjadwal agar terus ditingkatkan baik kehadiran maupun kekhusyukan dalam beribadah, " tegas Ny. Silvy.
" Kegiatan pengajian ini sebagai salah satu upaya mendapatkan keberkahan dan tentunya setiap anggota persit akan terjalin hubungan silaturahmi dengan baik, " imbuhnya.
Hajah Umi Azizah selaku penceramah menyampaikan, dalam menyambut hari raya Idul Adha ini, diharapkan para persatuan istri tentara yang lebih dikenal dengan Persit agar mempertebal keimanan dan cinta kepada Allah SWT.
Masih dikatakan Umi Azizah, banyak amalan - amalan yang utama bagi ibu-ibu persit KCK Cabang XXV Kodim Magelang sebelum pelaksanaan hari raya Idul Qurban salah satunya puasa 'Arafah dan beberapa hikmah dalam berkurban, " Dengan menyambut hari raya Idul Adha, kita bisa meneladani kisah nabi Ibrahim a.s dan nabi Ismail a.s yaitu beliau berdua adalah contoh bukti puncak rasa cinta seorang hamba kepada Sang Khaliq.
Pada bulan Dzulhijjah umat muslim dianjurkan untuk memuliakan bulan yang baik ini, salah satunya dengan mengamalkan untuk berpuasa ' Arafah tanggal 9 Dzulhijjah karena puasa tersebut akan menghapus dosa selama setahun yang lalu dan setahun yang akan datang, " tutup Ustazah yang kesehariannya berdinas di KUA Muntilan tersebut.
Pen: 0705/ Mgl.