Olahraga Bersama Tingkatkan Sinergitas TNI- Polri Magelang Raya

    Olahraga Bersama Tingkatkan Sinergitas TNI- Polri Magelang Raya
    TNI - Polri Jajaran Magelang Raya Saat Melaksanakan Apel Bersama Dilanjutkan Olahraga Bersama di Lapangan Kodim 0705/ Magelang

    MAGELANG - TNI Polri se-Magelang Raya menggelar apel sinergitas yang dilanjutkan olahraga bersama.

    Kegiatan yang mengambil tema "Melalui Olahraga Bersama Kita Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri Untuk Mewujudkan Kondusifitas Keamanan Dalam Negeri (Kamdagri) Dalam Mengawal Tahun Politik 2024" tersebut bertempat di Halaman Apel Makodim 0705/Magelang. Jumat (26/05).

    Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolresta Magelang Kombes Pol Ruruh Wicaksono, S.I.K, S.H, MH, Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang S.I.K, MH, Dandim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto SH, M.Si.

    Hadir pula Danyon Armed 11/76/Tarik/GG/2/2/Kostrad Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra S. I. Pem, Danyon Armed 3/105-Tarik Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T.M (Han), Danrindam IV/Dip diwakili Dandenma Mayor Inf Agus Budi dan anggota TNI Polri dan Wartawan se-Magelang Raya.

    Dalam sambutannya, Pimpinan Apel Kapolresta Magelang Kombes Pol Ruruh Wicaksono mengatakan, pagi ini berbeda dengan hari hari kemarin, karena pagi ini dilaksanakan apel bersama dalam rangka apel sinergitas TNI Polri Magelang Raya dilanjutkan olah raga bersama.

    Menurutnya, hubungan yang sudah terjalin dengan baik, untuk pagi ini  dipererat lagi. Lepaskan ego masing - masing dalam kegiatan hari ini, jadikan titik awal dalam kegiatan dilapangan dan kerjasama yang baik serta tingkatkan sinergitas.

    Kombes Polisi Ruruh juga berharap TNI Polri dapat mengawal negara dengan solid dan jangan mau diadu domba baik dari tingkat bawah maupun sampai dengan tingkat atas.

    "Selamat menikmati rangkaian kegiatan pagi ini dan rangkaian apel sinergitas TNI Polri, mari kita jaga dan jalin hubungan yang sudah baik ini, " tandasnya.

    Ditempat yang sama, Dandim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto SH, M.Si, mengucapkan terima kasih atas kegiatan Apel dan Olahraga Bersama TNI Polri Magelang Raya yang dipelopori dan diinisiasi oleh Kapolresta dan Kapolres Magelang Kota.

    Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas dan hubungan yang baik TNI Polri. Sebagai benteng negara TNI Polri menjadi sorotan, untuk itu sinergitas harus dipertahankan dan ditingkatkan. Hilangkan egosentris kebanggaan masing-masing satuan demi menjaga Magelang raya aman dan nyaman.

    "Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, laksanakan berkomunikasi antar peserta TNI dan Polri dan ciptakan hubungan yang harmonis, " ujar Dandim.

    Kegiatan dilanjutkan jalan santai, senam aerobik dan beberapa lomba hiburan serta pembagian door prize serta makan bersama ala lesehan TNI-POLRI di Gedung Prajurit Kodim 0705/ Magelang.


    Pen: 0705/Mgl

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI-POLRI Dalam Karya Bakti Pembangunan...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Pilkada Serentak 2024: Forkopimda dan Kapolresta Magelang Pastikan TPS Aman dan Kondusif  
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll